Mon. Dec 11th, 2023

SUV ladder frame, 4WD, dan berkonfigurasi 7-penumpang rasanya jadi mobil impian para pria. Selain tentunya bisa menjadi mobil keluarga, mobil seperti ini juga pas dipakai untuk road trip atau menjajal trek off-road bersama teman-teman.
Isuzu punya jagoan baru yang mencakup itu semua. Bahkan, mobil satu ini hadir dengan harga yang sangat menarik dan tergolong paling di murah di kelasnya. Lantas seperti apa detailnya dan apa saja yang ditawarkannya? Simak Ototest All New Isuzu mu-X kali ini!

Desain Nggak Pasaran!
Mobil adalah sebuah simbol kebanggaan pemiliknya. Apalagi untuk sebuah SUV ladder frame yang hadir dengan dimensi besar, kaki-kaki jangkung, dan siluet yang intimidatif. Tak terkecuali bagi Isuzu mu-X terbaru.

Secara umum desainnya berubah total dari yang lama. Di depan, Isuzu tak lagi menyematkan banyak part chrome ke mobil ini dan menggantinya dengan part piano black. Selain itu, model lampu utamanya juga menyipit dan sudah mengusung lampu canggih berbasis LED.

Geser ke samping, pertama kali melihat Isuzu mu-X baru ini, kami sedikit ‘gatal’ karena desainnya yang polos. Isuzu tak memberikan fender atau wheel arch moulding, hingga tak juga memberikan footstep. Rasanya jika kalian meminang mobil ini dan berniat untuk menggunakannya sebagai mobil harian bersama keluarga, minimal kalian perlu menambahkan footstep agar lebih mudah untuk naik ke kabin dan membuat tampilan tampak tak polos.

Namun dari samping tampak mobil ini punya dimensi yang mirip dengan Fortuner hingga Pajero Sport. Panjangnya 4.850 yang berarti lebih panjang sekitar 2-3 cm dibandingkan Pajero Sport, lebarnya 1.870 mm yang berarti lebih lebar sekitar 1-2 cm dibandingkan Fortuner, dan tingginya lebih pendek 2 cm dibandingkan Fortuner ataupun Pajero Sport. Namun itu adalah dimensi Isuzu mu-X dengan ban standar, dan mobil yang kami tes ini sudah mengusung beberapa aksesori tambahan serta ban MT, sehingga dimensinya makin tinggi.

Beralih ke belakang, Isuzu mu-X terbaru ini tampak mirip-mirip dengan banyak SUV. Salah sautnya, kami menilai desainya mirip dengan Ford Ecosport tanpa konde. Namun, desain belakang dari mu-X ini tampak modern dan juga berotot.

Bicara soal otot, untuk mengakses bagasinya kita masih perlu menggunakan otot sebab mobil ini belum dilengkapi dengan fitur power tailgate. Namun, untuk urusan akomodasi Isuzu mu-X ini salah satu yang jempolan. Sebab jika kita melipat jok baris ketiganya, maka akan didapatkan bagasi yang sangat lega.

Lantas, apa tanggapan kami soal desain dari Isuzu mu-X terbaru ini? Well, menurut kami sulit untuk tak suka dengan modelnya. Karena Isuzu ‘main aman’ dengan desain SUV-nya ini dan mu-X rasanya seperti kanvas kosong yang siap dicoret-coret agar semakin kuat karakternya. Selain itu, rasanya populasi dari mu-X tak pasaran. Membuat kita yang mengendarainya bisa lebih berbangga, karena tampil beda.

Mesin ‘Dipangkas’, Masih Jadi Rajanya Diesel?
Kalau kalian masih ingat, Isuzu pertama kali membawa mu-X ini ke Indonesia pada tahun 2014 silam. Saat itu, Isuzu yang punya slogan kuat ‘Rajanya Diesel’ membawa mu-X dengan mesin diesel 2.499 cc. Namun di versi terbarunya ini, Isuzu memangkas mesinnya menjadi 1.898 cc atau 1.9 L jika dibulatkan.

Asyiknya, di mesin terbarunya ini ternyata mu-X tetap perkasa. Meski tenaganya hanya 150 PS di putaran mesin 3.600 RPM dan torsi hanya 350 Nm di 1.800 hingga 2.600 RPM, nyatanya output segini tetap pas dipakai wara-wiri sehari-hari ataupun dibawa ke jalur sulit macam area plant, pertambangan, hingga trek off-road.

Karakter tenaganya khas mesin diesel yang perkasa. Apalagi, mesinnya yang sudah dibekali dengan turbocharger, membuat karakter tenaganya kian asyik, walau terasa kurang natural. Namun sayang, mesinnya ini menurut kami dikawinkan dengan transmisi otomatis 6-percepatan triptonic yang kurang responsif. Akibatnya, mesin kerap meraung atau bermain di putaran gigi yang kurang pas.

Kami sering kali mengandalkan transmisi triptonic-nya untuk menghadapi situasi tertentu seperti menanjak atau menyalip. Meski demikian, karakter ini tetap asyik karena mesinnya yang menyanggupi dibawa ke berbagai kondisi lalu lintas.

Baca juga:
Mantap! Pertarungan Isuzu D-Max vs Toyota Hilux

Dari pengetesan kami, Isuzu mu-X terbaru ini punya efisiensi yang bahan bakar yang cukup baik. Tercatat, untuk rute dalam kota dengan kecepatan rata-rata 20 km per jam, Isuzu mu-X ini dapat di angka 10,2 km/liter. Sedangkan untuk rute tol dengan kecepatan rata-rata 90 km per jam, mu-X ini dapat di angka 12,4 km/liter. Perlu diingat mobil tes yang kami pakai ini sudah menggunakan ban MT yang lebih berat dan tak standar. Tentu hasilnya akan berbeda dan bisa lebih irit dalam kondisi standar.

Lantas, apakah dengan dipangkasnya mesin Isuzu mu-X ini membuatnya kehilangan tahta sebagai Rajanya Diesel? Menurut kami tidak. Isuzu tetap handal dalam membuat mesin diesel dan mesin yang diusung oleh mu-X ini tetap berkarakter. Selain itu, ketangguhan dari mesinnya ini juga membuat banyak fleet atau perusahaan berani menggunakan jasanya sebagai mobil ‘tempu’ untuk bekerja keras.

By isuzulampungerik

Isuzu Lampung 0852-7972-0124

Leave a Reply

Your email address will not be published.